www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
Yesaya / Isaiah / 이사야
123456789101112131415161718192021222324252627282930313233343536373839404142434445464748495051525354555657585960616263
- 64 -
6566
Terjemahan Baru 1974
Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985

[아가페 쉬운 성경 1994]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
(sambungan dari) 63:7 - 64:12 = Doa pengakuan dan permohonan Israel
(2Raj 20:12-19; 2Taw 32:27-31)
(1) Sekiranya Engkau mengoyakkan langit dan Engkau turun, sehingga gunung-gunung goyang di hadapan-Mu
(1) Koyakkanlah langit dan turunlah, ya TUHAN, buatlah gunung-gunung bergoncang di hadapan-Mu,
(1) Jika Engkau dapat membelah langit dan turun ke bumi, lalu segala sesuatu dapat berubah. Gunung-gunung meleleh di hadapan-Mu,
(2) --seperti api membuat ranggas menyala-nyala dan seperti api membuat air mendidih--untuk membuat nama-Mu dikenal oleh lawan-lawan-Mu, sehingga bangsa-bangsa gemetar di hadapan-Mu,
(2) seperti api menyalakan kayu dan membuat air mendidih. Nyatakanlah kuasa-Mu kepada musuh-musuh-Mu, sehingga bangsa-bangsa gemetar di hadapan-Mu.
(2) dapat meledak menjadi nyala api seperti semak terbakar. Gunung-gunung mendidih seperti air di atas api. Dan musuhmu akan belajar tentang Engkau. Semua bangsa gemetar ketakutan apabila mereka melihat Engkau.
(3) karena Engkau melakukan kedahsyatan yang tidak kami harapkan, seperti tidak pernah didengar orang sejak dahulu kala!
(3) Pernah Engkau melakukan perbuatan yang dahsyat, yang tidak kami sangka-sangka. Engkau turun, dan di hadapan-Mu gunung-gunung berguncang.
(3) Engkau tidak akan melakukan sesuatu yang kami tidak harapkan. Engkau turun, dan gunung-gunung meleleh di hadapan-Mu.
(4) Tidak ada telinga yang mendengar, dan tidak ada mata yang melihat seorang allah yang bertindak bagi orang yang menanti-nantikan dia; hanya Engkau yang berbuat demikian.
(4) Belum pernah ada yang mendengar, dan belum pernah ada yang melihat bahwa selain Engkau, ada ilah yang bertindak, bagi orang yang berharap kepadanya.
(4) Tidak ada orang yang pernah mendengar hal yang demikian! Tidak ada orang yang pernah mendengar cerita seperti itu. Tidak ada yang pernah melihat Allah kecuali Engkau, yang melakukan hal sehebat itu bagi mereka yang percaya kepada-Nya.
(5) Engkau menyongsong mereka yang melakukan yang benar dan yang mengingat jalan yang Kautunjukkan! Sesungguhnya, Engkau ini murka, sebab kami berdosa; terhadap Engkau kami memberontak sejak dahulu kala.
(5) Engkau menyongsong orang yang jujur dan yang hidup menurut kehendak-Mu. Engkau marah kepada kami, tetapi kami tetap berdosa memang sejak dahulu kami bersalah.
(5) Engkau akan datang kepada orang yang senang melakukan yang baik dan mengingat Engkau dan hidup sesuai dengan kehendak-Mu. Namun, kami telah berdosa terhadap Engkau, dan Engkau menjadi marah kepada kami, tetapi Engkau selalu menyelamatkan kami.
(6) Demikianlah kami sekalian seperti seorang najis dan segala kesalehan kami seperti kain kotor; kami sekalian menjadi layu seperti daun dan kami lenyap oleh kejahatan kami seperti daun dilenyapkan oleh angin.
(6) Kami semua adalah orang najis, Kami akan lenyap karena kejahatan kami seperti daun layu diterbangkan angin.
(6) Kami semua kotor dengan dosa. Bahkan pekerjaan kami yang baik tidak murni seperti pakaian berwarna darah. Kami semua seperti daun layu. Dosa kami telah membawa kami seperti angin.
(7) Tidak ada yang memanggil nama-Mu atau yang bangkit untuk berpegang kepada-Mu; sebab Engkau menyembunyikan wajah-Mu terhadap kami, dan menyerahkan kami ke dalam kekuasaan dosa kami.
(7) Tak ada yang berdoa kepada-Mu, atau minta pertolongan-Mu, sebab Engkau menyembunyikan wajah-Mu dari kami, dan membiarkan kami dibinasakan oleh dosa kami.
(7) Kami tidak memanggil kepada-Mu minta tolong. Kami tidak bersemangat mengikut Engkau. Jadi, Engkau berbalik dari kami. Kami tidak berdaya di hadapan-Mu karena kami penuh dosa.
(8) Tetapi sekarang, ya TUHAN, Engkaulah Bapa kami! Kamilah tanah liat dan Engkaulah yang membentuk kami, dan kami sekalian adalah buatan tangan-Mu.
(8) Tetapi Engkau, ya TUHAN, adalah Bapa kami, kami tanah liat, dan Engkau yang membentuk kami; kami semua adalah buatan tangan-Mu.
(8) TUHAN, Engkaulah Bapa kami. Kami seperti tanah liat, dan Engkau tukang periuk. Tangan-Mu membuat kami semua.
(9) Ya TUHAN, janganlah murka amat sangat dan janganlah mengingat-ingat dosa untuk seterusnya! Sesungguhnya, pandanglah kiranya, kami sekalian adalah umat-Mu.
(9) Jadi janganlah marah dengan sangat, ya TUHAN, jangan lagi mengingat-ingat dosa kami; lihatlah, kami ini umat-Mu.
(9) TUHAN, jangan terus marah terhadap kami! Jangan ingat dosa kami selama-lamanya! Tolong, lihatlah kami! Kami semua umat-Mu.
(10) Kota-kota-Mu yang kudus sudah menjadi padang gurun, Sion sudah menjadi padang gurun, Yerusalem sunyi sepi.
(10) Kota-kota suci-Mu menyerupai padang gurun, Yerusalem menjadi padang tandus yang sepi.
(10) Kota-kota-Mu yang kudus sesunyi padang gurun. Sion telah menjadi padang gurun! Yerusalem binasa!
(11) Bait kami yang kudus dan agung, tempat nenek moyang kami memuji-muji Engkau, sudah menjadi umpan api, maka milik kami yang paling indah sudah menjadi reruntuhan.
(11) Rumah Allah yang suci dan agung tempat leluhur kami memuji-muji Engkau, sudah dimusnahkan oleh api; semua tempat yang kami sukai sudah menjadi reruntuhan.
(11) Nenek moyang kami menyembah Engkau di Bait Tuhan-Mu yang kudus. Rumah Allah kami sedemikian hebatnya, tetapi sekarang telah terbakar. Semua harta kami yang berharga telah binasa.
(12) Melihat semuanya ini, ya TUHAN, masakan Engkau menahan diri, masakan Engkau tinggal diam dan menindas kami amat sangat?
(12) Engkau melihat semua itu, ya TUHAN, masakan Engkau tinggal diam? Apakah Engkau akan membiarkan kami menderita dengan amat sangat?
(12) Apakah hal itu selalu menahan-Mu, ya TUHAN? Apakah Engkau terus tidak mau berbicara? Apakah Engkau menghukum kami selama-lamanya?
Yesaya / Isaiah / 이사야
123456789101112131415161718192021222324252627282930313233343536373839404142434445464748495051525354555657585960616263
- 64 -
6566