www.JESOES.com

Alkitab Online Kristiani Indonesia

Website ini berisi seluruh isi Alkitab dari Perjanjian Lama (39 kitab) hingga Perjanjian Baru (27 kitab) beserta perikop (TB), ada 5 buah terjemahan alkitab yaitu:

Untuk membaca Alkitab hanya dalam 1 bahasa terjemahan maka disarankan untuk mengklik salah satu bahasa terjemahan diatas karena lebih cepat loading hanya 1 Alkitab dan meringankan beban Internet anda, jika anda mau membaca beberapa bahasa terjemahan Alkitab sekaligus maka silahkan memakai menu dibawah ini.
Cari isi web dengan Google
(Search by Google)
Cari ayat ayat dalam Alkitab
(Search verses by keywords)
Alkitab (Bible)
Pilih Buku Pasal : Ayat
Choose Book Chapter : Verse
:
1 Timotius / 1 Timothy / 디모데전서
- 1 -
23456
Terjemahan Baru 1974
아가페 쉬운 성경 1994

[Bahasa Indonesia Sehari Hari 1985]
Versi Mudah Dibaca 2006

[English Amplified 2015]
1:1-2 = Salam
(1) Dari Paulus, rasul Kristus Yesus menurut perintah Allah, Juruselamat kita, dan Kristus Yesus, dasar pengharapan kita,
(1) 우리의 구주 하나님과 우리의 소망 예수 그리스도의 명령으로 예수 그리스도의 사도가 된 바울은
(1) Dari Paulus, rasul Kristus Yesus. Aku telah menjadi rasul karena perintah dari Allah, Juruselamat kita dan Kristus Yesus, pengharapan kita.
(2) kepada Timotius, anakku yang sah di dalam iman: kasih karunia, rahmat dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan Kristus Yesus, Tuhan kita, menyertai engkau.
(2) 믿음 안에서 참된 아들 디모데에게 하나님 아버지와 우리 주 예수 그리스도의 은혜와 자비와 평안이 함께하기를 빕니다.
(2) Kepada Timotius. Engkau adalah anakku yang sah di dalam iman. Semoga Allah Bapa dan Kristus Yesus, Tuhan kita memberikan anugerah, rahmat, dan damai sejahtera kepadamu.
1:3-11 = Mengenai ajaran sesat
(3) Ketika aku hendak meneruskan perjalananku ke wilayah Makedonia, aku telah mendesak engkau supaya engkau tinggal di Efesus dan menasihatkan orang-orang tertentu, agar mereka jangan mengajarkan ajaran lain
(3) 내가 마케도니아로 떠나면서 일러 준 대로 에베소에 그대로 머물러 있기 바랍니다. 에베소의 몇몇 사람들이 잘못된 것을 가르치고 있으니, 그 곳에 머물며 그들이 그렇게 하지 못하도록 막아 주었으면 합니다.
(3) [Melawan Ajaran Sesat] Aku ingin supaya engkau tinggal di Efesus. Aku telah meminta supaya engkau melakukan itu, ketika aku pergi ke Makedonia. Beberapa orang di Efesus mengajarkan ajaran sesat. Tinggallah di sana supaya engkau dapat meminta mereka untuk tidak mengajarkan yang salah.
(4) ataupun sibuk dengan dongeng dan silsilah yang tiada putus-putusnya, yang hanya menghasilkan persoalan belaka, dan bukan tertib hidup keselamatan yang diberikan Allah dalam iman.
(4) 그들이 사실이 아닌 이야기와 끝없이 이어지는 족보 이야기에 집착하지 않도록 그들을 타일러 주십시오. 그런 것들은 쓸데없는 말싸움이나 일으키며, 하나님의 일에는 전혀 유익을 주지 않습니다. 하나님의 일은 믿음으로 이루어지는 것입니다.
(4) Katakan kepada mereka agar jangan membuang-buang waktu dengan cerita-cerita dongeng dan membuat daftar nama-nama dari keluarga yang tidak putus-putusnya. Itu hanya membawa perselisihan. Hal yang seperti itu tidak membantu pekerjaan Allah. Pekerjaan Allah dilakukan dengan iman.
(5) Tujuan nasihat itu ialah kasih yang timbul dari hati yang suci, dari hati nurani yang murni dan dari iman yang tulus ikhlas.
(5) 이렇게 내가 말하는 이유는 사람들이 사랑을 갖도록 하기 위해서입니다. 이러한 사랑은 깨끗한 마음으로 옳다고 생각되는 일들을 하며, 진실한 믿음을 가질 때에 생겨납니다.
(5) Tujuan dari perintah ini ialah agar orang mempunyai kasih. Untuk memiliki kasih, orang harus mempunyai hati yang murni, melakukan yang benar, dan mempunyai iman yang sungguh-sungguh.
(6) Tetapi ada orang yang tidak sampai pada tujuan itu dan yang sesat dalam omongan yang sia-sia.
(6) 그런데 몇몇 사람들은 이런 것들을 생각하지 않고 아무 쓸모 없는 것들에 정신을 팔고 있습니다.
(6) Beberapa orang tidak lagi melakukan itu. Dan sekarang mereka membicarakan yang tidak berguna.
(7) Mereka itu hendak menjadi pengajar hukum Taurat tanpa mengerti perkataan mereka sendiri dan pokok-pokok yang secara mutlak mereka kemukakan.
(7) 그들은 율법을 가르치는 선생이 되고 싶어하지만 자신들이 무슨 말을 하고 있는지, 무엇을 주장하고 있는지도 알지 못합니다.
(7) Mereka ingin menjadi guru-guru Taurat, tetapi tidak tahu apa yang dibicarakannya. Mereka bahkan tidak yakin tentang yang dibicarakannya.
(8) Kita tahu bahwa hukum Taurat itu baik kalau tepat digunakan,
(8) 우리가 아는 대로 사람이 율법을 올바르게 사용한다면 그것은 좋은 것입니다.
(8) Kita tahu bahwa hukum Taurat itu baik jika digunakan dengan benar.
(9) yakni dengan keinsafan bahwa hukum Taurat itu bukanlah bagi orang yang benar, melainkan bagi orang durhaka dan orang lalim, bagi orang fasik dan orang berdosa, bagi orang duniawi dan yang tak beragama, bagi pembunuh bapa dan pembunuh ibu, bagi pembunuh pada umumnya,
(9) 사실, 착한 사람에게는 율법이 필요 없습니다. 율법은 법을 지키지 않고 어기는 사람을 위해 만들어진 것입니다. 하나님을 거역하고 죄 짓는 사람, 경건치 않은 사람, 부모를 죽이고 살인하는 사람,
(9) Kita juga tahu bahwa hukum Taurat tidak dibuat untuk orang yang baik. Hukum Taurat dibuat untuk orang yang menentangnya agar menaatinya. Hukum Taurat adalah untuk orang yang melawan Allah dan yang berdosa, orang yang tidak kudus dan tidak punya agama, yang membunuh ayah dan ibunya, pembunuh,
(10) bagi orang cabul dan pemburit, bagi penculik, bagi pendusta, bagi orang makan sumpah dan seterusnya segala sesuatu yang bertentangan dengan ajaran sehat
(10) 부도덕한 죄를 짓고 간음하는 사람, 동성연애자, 사람을 노예로 부리는 사람, 거짓말하는 사람, 거짓 증언하는 사람, 하나님의 진리되는 가르침을 어기는 사람을 위해서 율법이 만들어졌습니다.
(10) yang melakukan percabulan, percabulan sesama jenis, yang menjual hamba, pendusta, saksi palsu, dan yang melakukan yang berlawanan dengan kebenaran ajaran Allah.
(11) yang berdasarkan Injil dari Allah yang mulia dan maha bahagia, seperti yang telah dipercayakan kepadaku.
(11) 이러한 가르침은 복되신 하나님께로부터 나온 것이며, 하나님께서는 내게 이 영광의 복음을 전하도록 맡기셨습니다.
(11) Ajaran itu adalah bagian Kabar Baik yang diberikan Allah kepadaku untuk kuberitakan. Kabar Baik yang mulia itu berasal dari Allah yang terpuji.
1:12-17 = Ucapan syukur atas kasih karunia Allah
(12) Aku bersyukur kepada Dia, yang menguatkan aku, yaitu Kristus Yesus, Tuhan kita, karena Ia menganggap aku setia dan mempercayakan pelayanan ini kepadaku--
(12) 우리 주 예수 그리스도께 감사를 드립니다. 그분은 나를 충성된 자로 여기시고, 그분을 섬길 수 있도록 하셨으며, 필요한 힘까지 주셨습니다.
(12) [Syukur atas Rahmat Allah] Aku bersyukur kepada Kristus Yesus, Tuhan kita sebab Dia yakin kepadaku dan memberikan tugas kepadaku menjadi pelayan-Nya. Ia memberikan kekuatan kepadaku.
(13) aku yang tadinya seorang penghujat dan seorang penganiaya dan seorang ganas, tetapi aku telah dikasihani-Nya, karena semuanya itu telah kulakukan tanpa pengetahuan yaitu di luar iman.
(13) 예수님을 만나기 전에 나는 그리스도를 욕하고 핍박하며 온갖 방법으로 믿는 자들을 괴롭혔습니다. 그러나 하나님께서는 내게 자비를 베푸시고 내가 한 일들을 용서해 주셨습니다. 왜냐하면 그것은 내가 믿지 않던 때에 모르고 저지른 일들이기 때문입니다.
(13) Dahulu aku menghujat Kristus, menganiaya-Nya, dan melakukan yang menyakiti-Nya, tetapi Allah telah memberikan belas kasihan-Nya kepadaku, sebab aku tidak tahu yang telah kukerjakan. Aku telah melakukan hal itu ketika aku belum percaya.
(14) Malah kasih karunia Tuhan kita itu telah dikaruniakan dengan limpahnya kepadaku dengan iman dan kasih dalam Kristus Yesus.
(14) 주님의 은혜가 나의 마음 가운데 가득 차고 넘쳤습니다. 그 은혜와 함께 그리스도 예수 안에서 믿음과 사랑도 내 속에 솟아났습니다.
(14) Anugerah Tuhan kita telah diberikan sepenuhnya kepadaku. Dan bersama anugerah itu datang iman dan kasih yang ada dalam Kristus Yesus.
(15) Perkataan ini benar dan patut diterima sepenuhnya: "Kristus Yesus datang ke dunia untuk menyelamatkan orang berdosa," dan di antara mereka akulah yang paling berdosa.
(15) 모든 사람들이 진심으로 받아들여야 할 말은, 예수 그리스도께서 죄인을 구하러 이 땅에 오셨다는 것입니다. 나는 그 죄인 중에서도 가장 큰 죄인이었습니다.
(15) Yang kukatakan ini benar dan engkau harus menerimanya sepenuhnya: Kristus Yesus telah datang ke dunia ini untuk menyelamatkan orang berdosa. Di antaranya akulah orang yang paling berdosa,
(16) Tetapi justru karena itu aku dikasihani, agar dalam diriku ini, sebagai orang yang paling berdosa, Yesus Kristus menunjukkan seluruh kesabaran-Nya. Dengan demikian aku menjadi contoh bagi mereka yang kemudian percaya kepada-Nya dan mendapat hidup yang kekal.
(16) 그러나 하나님께서는 내게 은혜를 베푸시고 이 못난 죄인을 오래 참고 기다려 주셨습니다. 그리스도 예수께서는 나를 통해, 구주를 믿고 영원한 생명을 얻게 될 사람들에게 본을 보여 주시려 했던 것입니다.
(16) tetapi kepadaku telah diberikan rahmat, supaya di dalam aku Kristus Yesus dapat menunjukkan, bahwa Dia mempunyai kesabaran yang tidak terbatas. Kristus telah menunjukkan kesabaran-Nya terhadap aku yang paling berdosa ini, agar aku menjadi contoh bagi orang yang ingin percaya kepada-Nya dan mendapat hidup yang kekal.
(17) Hormat dan kemuliaan sampai selama-lamanya bagi Raja segala zaman, Allah yang kekal, yang tak nampak, yang esa! Amin.
(17) 죽지 않으며 보이지 않는 오직 한 분이신 하나님, 영원히 다스리시는 우리 왕께 영광과 존귀를 돌립니다. 아멘.
(17) Raja yang memerintah selama-lamanya, yang tidak dapat binasa, dan tidak dapat dilihat, satu-satunya ialah Allah, bagi-Nyalah hormat dan kemuliaan selama-lamanya. Amin.
1:18-20 = Tugas Timotius
(18) Tugas ini kuberikan kepadamu, Timotius anakku, sesuai dengan apa yang telah dinubuatkan tentang dirimu, supaya dikuatkan oleh nubuat itu engkau memperjuangkan perjuangan yang baik dengan iman dan hati nurani yang murni.
(18) 나의 아들과도 같은 디모데여, 이전에 그대에 대해 말했던 예언과 같은 명령을 지금 그대에게 전합니다. 그 예언들을 따라 믿음 안에서 선한 싸움을 하십시오.
(18) Timotius, anakku. Aku memberi perintah kepadamu, sesuai dengan yang telah dinubuatkan tentang dirimu dahulu. Aku menceritakan hal-hal ini kepadamu supaya engkau dapat mengikuti nubuat-nubuat itu dan melakukan perang iman yang baik.
(19) Beberapa orang telah menolak hati nuraninya yang murni itu, dan karena itu kandaslah iman mereka,
(19) 믿음을 굳게 지키고 옳다고 판단되는 일들을 하십시오. 그렇게 하지 않은 사람들은 믿음을 잃어버리고 말았습니다.
(19) Tetaplah beriman dan lakukanlah yang baik, yang engkau ketahui. Beberapa orang tidak melakukan hal itu sebab imannya telah binasa.
(20) di antaranya Himeneus dan Aleksander, yang telah kuserahkan kepada Iblis, supaya jera mereka menghujat.
(20) 후메내오와 알렉산더가 그런 경우였는데, 나는 그들을 사탄에게 넘겨 주어 다시는 하나님을 욕되게 하지 못하도록 했습니다.
(20) Itu telah terjadi atas Himeneus dan Aleksander. Aku telah menyerahkan mereka kepada setan supaya mereka belajar untuk tidak menghujat Allah.
1 Timotius / 1 Timothy / 디모데전서
- 1 -
23456